Rabu, 10 April 2013

Silaturrahmi Khofifah Indar Parawansa ke Kantor Cabang PMII Pamekasan

Pamekasan,10/4 -Disela-sela kesibukannya di pulau Madura, Khofifah Indar Parawansa, menyempatkan diri, menyambangi kadernya, yaitu kader Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Pamekasan. Rabu (10/04) pagi.

Dalam kunjungannya di kantor Cabang PMII jalan Brawijaya itu, Khofifah berharap kepada kader PMII agar mampu bersaing dalam rangka menjaga eksistensi organisasinya, dan kader PMII diharapkan selalu menjaga kesolidan, demi pmii di masa yg depan.

"Sahabat PMII Pamekasan, saya harap untuk selalu meningkatkan daya saing, agar tetap eksis, serta menjaga kesolidan," kata khofifah dihadapan ratusan pengurus cabang PMII.


Lebih lanjut khofifah, mantan menteri pemberdayaan perempuan pada masa presiden Abdurrahman Wahid itu meminta, agar kader PMII slalu menjaga idealismenya sebagai organisasi kemahasiswaan.

"Saya meminta agar PMII selalu mejaga Idealismenya serta Independensinya sebagai organisasi kemahasiswaan," ulasnya.

Sementara itu ketua Cabang PMII Pamekasan Sidik mengatakan, sangat berterima kasih kepada seniornya itu, karena dalam kesibukannya masih berkenan untuk mendatangi kantornya.

"Saya sangat berterima kasih kepada Ibu Khofifah, sebab disela-sela kesibukannya, masih bersedia berkunjung ke kantor PMII," kata Sidik.

Sidik, yang akrab dipanggil Didik itu bahkan mengungkapkan kekagumannya kepada seniornya itu, sebab khofifah menurutnya, adalah sosok perempuan perempuan yang luar biasa degan kodratnya sebagai perempuan.

"Meskipun beliau adalah seorang perempuan, tetapi beliau adalah tokoh yang luar biasa," tuturnya.

Lebih lanjut Didik menyampaikan kebanggaanya kepada Khofifah, mantan Pengurus Besar (PB) PMII itu. Bahkan dirinya sebagai kader, selalu siap mendukung setiap langkah perjuangan khofifah.

"Sebagai kadernya saya siap untuk selalu mendukung setiap langkah perjuangan beliau,"

sumber : mediamadura.com

0 komentar:

Posting Komentar