Jumat, 05 April 2013

Orasi Kebangsaan & Pelantikan Pengurus Cabang PMII Sidoarjo

(Media Sahabat) - Sidoarjo, 05 April 2013, Prosesi Pelantikan Pengurus Cabang PMII Sidoarjo yang dikemas dengan Orasi kebangsaan  dengan tema "Pemberdayaan Ekonomi Kerakyatan ditengah Persaingan Arus Ekonomi Kapitaliasme dan Penguatan Arah Gerakan Menuju Profisionalitas Kader". acara ini dimulai pada jam 19.00 waktu setempat yang adakan Di balai pelatihan sidoarjo. Acara Tersebut  dihadiri oleh Perwakilan Pengurus cabang se Jawa timur. Prosesi Pelantikan ini juga dihadiri oleh Prof M. Masud said Phd (staf husus presiden RI) sebagai nara sumber.

Pelantikan ini  sengaja dikemas dengan orasi kebangsaan yang lebih ditekankan terhadap ekonomi kerakyatan karena mengingat kondisi perekonomian negeri ini yang sangat carut marut, baik dikalangan atas sampai terbawah dengan segala permasalahan - permasalahan yang sangat rumit ditatanan perekonomian, Ujar Moh. Elman salah satu Undangan yang hadir  dari Pamekasan yang pada saat ini menjabat sebagai ketua (satu) bidang Kaderisasi di PC PMII Pamekasan.

Elman menyebutkan bahwa undangan perwakilan PC PMII se Jawa Timur ini sengaja hadir berbondong-bondong ke lokasi tak lain  untuk mempererat tali persaudaraan antar pengurus Cabang PMII se Jawa Timur. Dia juga menghimbau budaya Kumpul Bareng sesama Anggota PMII seperti ini harus kita jaga dan lestarikan bersama, karena mengingat rasa solidaritas PMII Jawa Timur ini Masih kental dengan Nuansa kekeluargaan. Selain itu mereka Datang Jauh-jauh ke sidoarjo Juga untuk Mengikuti Prosesi Pelantikan PMII Cabang sidoarjo yang pada saat ini dinahkodai oleh sahabat Anwari Ilham, Pria Tampan Asli Pulau Garam (Madura) yang kemaren sempat menjadi Presiden Mahasiswa Universitas Sunan Giri Sidoarjo. (adit/Elman/-red.)

0 komentar:

Posting Komentar